Home » , , , » Rilis Album : Superglad - Berandalan Ibukota

Rilis Album : Superglad - Berandalan Ibukota

Written By ajis f on Monday, 2 December 2013 | 21:57


Artist : Superglad 
Album : Berandalan Ibukota
Tahun : 2013
Label : Demajors

"Melangkah dengan pasti, tak perduli orang beropini,"

Itulah sepenggal lirik lagu Berandalan Ibukota, single pertama dari album terbaru Superglad, Berandalan Ibukota. Giox (Bass), Luks (Vokal, gitar), Dadi (Gitar) dan Akbar (Drum) mengajak orang untuk mencoba memahami lebih lanjut tentang 'berandalan'. Sesungguhnya kebiasaaan orang-orang hanya menilai dari luar tanpa melihat apa yang di dalam. Berandalan lebih suci dari koruptor yang tampak luarnya saja baik, kenyataanya tengik.

Setelah pada akhir 2012 merilis "Tanpa Distorsi", Superglad kembali merilis album di penghujung 2013 sekaligus memperingati 10 tahun Superglad malang-melintang di musik Indonesia. 70% di album ini Superglad mengajak kerja sama dengan musisi lain.

Farri dari The SIGIT diajak kolaborasi untuk single yang dapat diunduh gratis di web rollingstone.co.id. Ras Muhamad mengisi suara di track 'Satu Jiwa & Nyawa'.

Superglad juga mengajak gitaris dari Burgerkill, Eben, untuk divisi gitar dan suara emas Roy Jeconiah di lagu 'Senjata'.

Andre Harihandoyo, yang juga bertindak sebagai produser untuk album ini, ikut mencampuri track pertama bertajuk 'Memori'.

Lantas, akankah para berandalan ibukota berhasil menumpas kepura-puraan dunia?


Berandalan Ibukota
(feat. Farri - The SIGIT)

kami bukan penjahat jalanan
kami hanya terlihat garang dari penampilan

mereka menilai dari luar
mereka tak mengenal hati kami yang liar

melangkah dengan pasti tak perduli orang beropini
kami serigala malam yang tak kenal diam

berandalan ibukota
berandalan ibukota

tato yang mereka takuti 
lebih baik daripada mereka yang korupsi

hari demi hari
kita berdiri angkat gelas tuang air suci

berandalan ibukota
berandalan ibukota

kami bernyanyi sesuka hati

kami disini bernyanyi sesuka hati
kami disini bernyanyi sesuka hati.. kami


Berandalan Ibukota (2013)
Track List :

1. Memori (feat. Bonita - Bonita and The Husband & Andre Harihandoyo - Sonic People)
2. Satu Jiwa & Nyawa (feat. Ras Muhamad)
3. Tempuh Bahagia
4. Berandalan Ibukota (feat. Farri - The Sigit)
5. Semalam Saja
6. Senjata (feat. Eben - Burgerkill & Roy Jeconiah)
7. Hanya Berkhayal
8. Hanya Maut Yang Bisa (feat. Andreas - Sonic People & Henri - Black Pinishi)
9. Anugrah & Petaka (feat. Rindra - Musikimia)
10. You Broke My Heart So I Broke Your Face (feat. Kojek & No Fire)

Share this article :

0 komentar:

Post a Comment



 
Support : I-Radio Network Copyright © 2013. #SoreSore I-Radio Jogja - All Rights Reserved